RANDOM BLOG :3

Jumat, 27 Januari 2017

Siapa Markiplier?

markiplier


 
   Mark Edward Fischbach adalah Youtuber Amerika yang kini tinggal di Los Angeles, California. Ia memulai karir di youtube pada tahun 2012. Biasanya Mark mengupload video seperti  let’s play. Mark pernah kuliah di Unversity of Cincinnati untuk menjadi biomedical engineer. Namun, ia berhenti karena lebih ingin memajukan Karir Youtubenya. Video pertamanya adalah video dari game Amnesia: The Dark Descent. Lalu dilanjutkan Penumbra dan Dead Space. Si Mark lebih suka main game horror sama action, guys!

Ia juga berkolaborasi dengan Cyndago (semacam music channel) bersama beberapa youtuber Daniel Kyre, Ryan Magee dan Matt Watson.  Mark sempat hiatus dari Cyndago karena banyak masalah dari peristiwa bunuh diri Daniel Kyre, dan masalah anggota grupnya.  Kini Cyndago memiliki 14 Lagu Original dan 40 sketsa. Sayangnya Cyndago hanya bertahan selama  3 tahun saja:(

Mark juga biasa melakukan Charity livestream dengan bermain games dan mengumpulkan donasi untuk Cincinnati children’s hospital medical center, the depression and bipollar support alliance and best animal society. Dia pernah mendapatkan donasi  lebih dari $900000 (maret 2016)

Mark ini doyan banget cat warna yaa, kemarin ia mengecat warna rambutnya menjadi pink. Bisa dilihat pas Youtube Rewind 2015. lalu, warna biru. dan sekarang. Merah! bisa dilihat gambar diatas~ hmm kira-kira bsk warna apa ya? :/

Gak kalah sama Pewdiepie dan Jacksepticeye, Markiplier juga punya salam sapaan dalam intronya:

"Hello everybody, my name is Markiplier"

Dan outronya:

“And as always, i will see you... in the next video! Buh-bye!”
Saat ini, markiplier memiliki lebih dari  16 juta subscribers! (Januari 2017)


                                                                       >>>BYE<<<


0 komentar:

Posting Komentar